Pasti kalian udah sering dengar pertanyaan macam itu kan? Pertanyaan biasa yang entah kenapa belakangan ini sangat mengganggu saia..karena beragam keinginan, kemauan dan juga kemalasan yang ikut menyertai.. *halakh
Jadi begini, Menurut saia pertanyaan itu bisa dijawab siapa aja dengan jawaban yang variatif. Ada yang bisa spontan menjawab tapi ada juga yang berpikir terlebih dahulu dan justru terdiam. Saia yang mana? jelas, saia berada di opsi kedua. Sampai saat ini sepertinya saia ga belum menemukan manusia yang sudah puas dengan apa yang dimilikinya, setiap saat ada aja keinginan yang ingin diraih, dari mulai ingin punya anak, ingin meneruskan studi, ingin segera ada perubahan dalam pekerjaannya, ingin bacpacker-an keliling indonesia, ingin lulus diklat, ingin investasi entah emas dinar atau entah apa, ingin belajar berbisnis, ingin punya tablet pc, ingin selalu senang-senang, bahkan ingin nonbar HP7 Part2 bareng anak milis IndoHarryPotter..eh yang terakhir itu maunya saia doank yang ga kesampaian.. *sigh (contoh yang sama sekali tidak umum )
Ada contoh mudah, ketika ada yang teriak2 jenuh, bosan dengan rutinitas, takut bodoh dengan kondisi otaknya yang jarang dipakai (well at least, he/she has brain, right.. :p) begitu dapat tanggung jawab yang berbeda yang bisa membuatnya keluar dari rutinitas, tetap aja ketar-ketir, kuatir, gapercaya diri dengan kemampuannya, dan kekuatiran lain yang bisa membuatnya kalah dengan pemikirannya sendiri. Seharusnya, meluangkan waktu untuk menenangkan diri, belajar, mengingat kembali, thus bisa merasa siap akan apa yang dihadapi, seharusnya ya..seharusnya.. Jadi apa yang dicari? sudah keluar dari rutinitas tapi tetap mengeluh?? -oo- hayolah.. berubahlah demi perubahan..
Ada yang ingin melanjutkan studi, tapi masih malas-malasan menyelesaikan urusannya yang tertunda demi untuk mendapatkan tanda lulus resmi dari studi sebelumnya. Woogh..getok aja pake router.. Hayolah..orang aja harus tidur dulu kan sebelum mimpi? There’s no best shortcut in life, right?! At least cuma bisa ctrl+c cara orang dalam meraih suksesnya untuk di ctrl+v ke hidup kita, tapi gamungkin aja kan hasilnya sama persis dengan suksesnya orang itu?! Intinya, seharusnya kita bahagia dengan apa yang kita punya, berusaha menikmati setiap hal yang bisa kita anggap keren. Keren buat dia belum tentu keren buat kita, kalau orang lain bisa kenapa kita ngga. Miracles come to those who believe. Hayolah..do your best..
Terus ada lagi, masalah para single di seluruh dunia..(mulai lebay) kalau lagi ketemuan, chatting, atau smsan pasti deh nyerempet2 ke masalah itu. Ya elah..udahlah..santai aja..mau gimana lagi coba, tiap ditanya kapan nyusul juga gada yang bisa jawab kan? salah yang nanya..kenapa si penanya malah nanya ke para single itu, suruh aja dia tanya langsung ke Pencipta kapan si para single itu ‘nyusul’.. Sampai sekarang yang saia anehkan adalah, kenapa mereka kepo sama urusan orang sih? Kepada para penanya, maaf seharusnya kalian diabaikan. Tidak ada yang tau seberapa jauh usaha para single ini memperbaiki diri untuk kemudian berani berharap mendapatkan yang baik juga. Hayolah..udah dijanjiin kan kalau yang baik akan dipertemukan sama yang baik juga? so, sekarang ya memperbaiki diri aja. Dan mari cari topik pembicaraan lain..
Ini pada dasarnya saia sedang mengingatkan diri sendiri yang belakangan ini sedang bersahabat karib dengan si MALAS.. mau ngapangapain serba menunda, ada aja prioritas lain, prioritas yang mengada-ada. Bagi temans yang pernah saia ceritai tentang mimpi dan angan saia, smoga kalian bisa menjadi seseorang yang mengingatkan dan mendoakan saia. Ingatkan saia tentang apa yang saia cari untuk tetap berada dijalur yang seharusnya. Mari saling mengingatkan dan mendoakan. SMANGAT! 😉
br,
[ai-yang lagi suka omdo :p ]
Uh-oh…. bagaimana dengan urusan akademis saya? 😐
Bersemangatlah..supaya merasa lebih ‘lega’.. 😀
Semoga aku bisa 😀
ini curhat ya??? ckckckckck….ayo semangat…jangan di tunda tunda terus…..
@ardhyanz : insya Allah bisa… 😉
@Flady : curhat??hmmm..kasih tau ga ya? :p btw sipp..smangatt…gracias 😀
Hahaha…. itu adalah pertanyaan untuk umur 20an. 😀 Nanti udah nikah, ditanya lagi ai. Kapan punya anak? Klo udah punya anak, terus anaknya udah gede, ditanya lagi. Kapan nih punya cucu? Terus aja tuh pertanyaan ga ada abisnya. :))
Sekarang mah pertanyaannya, kapan wisuda? :p
curhat niiii si wufric..hehehe….apa sih yang lo cari di dunia ini?? cari lowongan BI yuk..wkwkwkw..*kata-kata yang kayaknya akrab dan familiar di telinga saia…
semangat ai!!!
@thexwarrior : wisuda? udah pernah ah.. :p
BI doank ni? sip..kapan..kapan..? :p
@Mb Ria : hahaha..yg punya pertanyaan dateng..
Mungkin bisa dijawab dengan “saia mencari orang yang tepat”….
omaiGod..ini comment jleb amat sii… :p
damn… pertanyaan ngena ke gw semua nih… kuaccauuu :p
btw, kapan BI? hehe 😀
Hahaha..tenang nad..lw ga sendiri.. 😆
BI thn depan aja apa? #eh